06 April 2011

Bahasa Indonesia SMA X RPP18




RENCANA PEMBELAJARAN
 Nomor  18

IDENTITAS SEKOLAH,  SK, KD, INDIKATOR, ALOKASI WAKTU

NAMA SEKOLAH

MATA PELAJARAN
Bahasa dan Sastra Indonesia
KELAS /SEMESTER
X (sepuluh) / 1 (satu)
PROGRAM

ASPEK PEMBELAJARAN
Membaca
STANDAR KOMPETENSI
Memahami  wacana sastra melalui kegiatan membaca puisi dan  cerpen

KOMPETENSI DASAR
Menganalisis keterkaitan unsur intrinsik suatu cerpen dengan kehidupan sehari-hari

INDIKATOR
Mengidentifikasi unsur-unsur (tema, penokohan, dan amanat)  cerita pendek yang telah dibaca
Mengaitkan unsur intrinsik (tema, penokohan, dan amanat) dengan kehidupan sehari-hari

ALOKASI WAKTU
 2  x  45 menit ( 1 x .pertemuan)

TUJUAN PEMBELAJARAN

TUJUAN
Siswa mampu menganalisis unsur-unsur intrinsic cerpen
Siswa mampu  mengaitkan unsur instrinsik cerpen dengan kehidupan sehari-hari.


MATERI POKOK PEMBELAJARAN
Naskah cerpen
unsur intrinsik (tema, penokohan, dan amanat)


METODE PEMBELAJARAN

V
Presentasi

v
Diskusi Kelompok

v
Inquari

v
Tanya Jawab

v
Penugasan


Demontrasi /Pemeragaan Model


KEGIATAN PEMBELAJARAN

TAHAP
KEGIATAN PEMBELAJARAN
PEMBUKA
(Apersepsi)
Guru menanyakan kepada siswa siapa yang rajin membaca cerpen yang sering  dimuat  di koran, majalah?
Guru meminta siswa yang hobi membaca cerpen men-sharingkan secara singkat  pengalamannya:  mengapa suka baca cerpen, apa yang diperoleh dari baca cerpen, apa komentarnya tentang  tren cerita cerpen, dsb.
Guru mengajak siswa menyadari bahwa membaca cerpen seperti menyaksikan potret kehidupan, ada hubungan erat antara cerita cerpen dengan realitas hidup.



INTI
Pertemuan ke-1 (90’)
Siswa membaca secara intensif teks cerpen yang bertema sosial, misal: Gerobak Lebaran.
Siswa menjawab pertanyaan-pertanyaan pemahaman isi cerpen yang dilisankan Guru.
Siswa mengerjakan Uji Kompetensi Kelompok:  berdiskusi   untuk  mengungkap unsur-unsur intrinsik cerpen dan menganalisis hubungannya dengan kehidupan sehari-hari.
Secara bergantian, kelompok mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas. Kelompok lain menanggapi secara aktif.
Siswa menyimak rangkuman  dan ulasan Guru atas presentasi  setiap kelompok.

Pertemuan ke-2
-
PENUTUP
(Internalisasi dan  refleksi)

Siswa menjawab soal-soal kuis uji teori untuk mereview konsep-konsep penting  tentang    unsur intrinsik cerpen    yang telah dipelajari
Guru memotivasi siswa untuk semakin gemar  membaca cerpen  sehingga   wawasan hidupnya semakin luas.
Siswa   merefleksikan nilai-nilai  serta kecakapan hidup (live skill) yang bisa dipetik dari pembelajaran

 SUMBER BELAJAR


Pustaka rujukan
Panduan Belajar Bahasa dan Sastra Indonesia untuk SMA kelas X karya Alex Suryanto dan Agus Haryanto terbitan ESIS 2007 halaman

Apresiasi Puisi dan Prosa karya Putu Arya Tirtawirya  terbitan   Nusa Indah halaman


Material: VCD, kaset, poster


Mediacetak dan elektronik

v
Website internet
Teks cerpen dari internet

Narasumber


Model peraga

v
Lingkungan
Lingkungan sosial budaya dan alam  tempat  tinggal siswa

PENILAIAN




TEKNIK DAN BENTUK
v
Tes  Lisan
v
Tes Tertulis 
v
Observasi Kinerja/Demontrasi

Tagihan Hasil Karya/Produk: tugas, projek, portofolio
v
Pengukuran Sikap

Penilaian diri

INSTRUMEN /SOAL


Daftar pertanyaan  tertulis untuk mengukur pemahaman siswa atas isi cerpen.
Tugas Uji Kompetensi Kelompok: tugas untuk mendiskusikan unsur-unsur intrinsik cerpen tersaji
Daftar pertanyaan  tertulis Kuis Uji Teori untuk  mengukur kemampuan  siswa menguasai konsep-konsep yang penting diajarkan.

RUBRIK/KRITERIA PENILAIAN/BLANGKO OBSERVASI

Blangko observasi kinerja diskusi kelompok (terlampir)

No comments: