SEJARAH IX RPP 23
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
SMP/MTs. :
Mata Pelajaran : Sejarah
Kelas/Semester : IX (sembilan)/ 2 (dua)
Standar Kompetensi : 4. Memahami Perubahan Pemerintah dan Kerjasama
Internasional
Kompetensi Dasar : 4.2. Menguraikan Perkembangan Lembaga Internasional dan
Peran Indonesia dalam Kerjasama Internasional
Indikator : - Mendeskripsikan secara kronologis Konferensi Asia
Afrika dan peran Indonesia di dalamnya
· Mendeskripsikan secara kronologis Gerakan Non Blok dan peran Indonesia di dalamnya
Alokasi Waktu : 1 x 45 menit
A. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik mampu untuk:
· Mendeskripsikan secara kronologis Konferensi Asia Afrika dan peran Indonesia di dalamnya
· Mendeskripsikan secara kronologis Gerakan Non Blok dan peran Indonesia di dalamnya
B. Materi Pembelajaran
- Konferensi Asia Afrika
- Gerakan Non Blok (Nonaligned Movement)
C. Metode Pembelajaran
· Bermain, tanya jawab, dan pemberian tugas
D. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
1. Kegiatan Pendahuluan
· Apersepsi guru menjelaskan kondisi bangsa-bangsa di Asia Afrika pada pertengahan abad ke-20.
· Menyampaikan tujuan pembelajaran dan memberikan motivasi.
2. Kegiatan Inti
· Bermain “Tembak Jitu” mengenai Konferensi Asia Afrika. Peserta didik dibagi dalam dua kelompok. Kelompok pertama adalah kelompok yang membuat pertanyaan dan kelompok kedua adalah kelompok yang menjawab pertanyaan. Pemilihan kelompok berdasarkan undian. Apabila kelompok kedua menjawab dengan benar maka nilai kelompok kedua bertambah, tetapi bila menjawab salah maka nilai kelompok pertama yang bertambah. Pemenangnya adalah kelompok dengan nilai terbanyak.
· Tanya jawab sekaligus tes lisan mengenai Gerakan Non Blok.
3. Kegiatan Penutup
· Menarik kesimpulan materi.
· Peserta didik ditugaskan mengerjakan portofolio dalam bentuk karangan deskriptif tentang proses pembentukan KAA (Karangan hal 124). Tugas dikumpulkan pada pertemuan berikutnya.
E. Sumber Belajar/ Bahan/ Alat
· Kurikulum KTSP dan perangkatnya
· Pedoman Khusus Pengembangan Silabus KTSP SMP IX - ESIS
· Buku sumber Sejarah SMP IX – ESIS (hal 115 - 128)
· Peta konsep
· Power point
· OHP
· Buku-buku penunjang yang relevan
· Internet
F. Penilaian
· Tes Lisan
· Portofolio berbentuk karangan deskriptif tentang proses pembentukan KAA (Karangan hal 124). Tugas dikumpulkan pada pertemuan berikutnya.
Rubrik Penilaian
| Indikator | Nilai kualitatif | Nilai kuantitatif | Deskripsi (Alasan) | |
| Pengantar menunjukkan isi karangan | | | | |
| Pengantar disajikan dengan bahasa yang baik | | | | |
| Isi menunjukkan masalah | | | | |
| Isi menunjukkan pemecahan masalah yang sesuai | | | | |
| Isi disajikan dari permasalahan hingga pemecahan masalah | | | | |
| Isi disajikan dengan bahasa yang baik | | | | |
| Penutup memberi kesimpulan terhadap permasalahan | | | | |
| Penutup disajikan dengan bahasa yang baik | | | | |
| Nilai rata-rata | | | | |
| Komentar |
Mengetahui, Jakarta, ………..............
Kepala Sekolah/Yayasan Guru Mata Pelajaran
……………………........ ........................................
NIP/NRK....................... NIP/NRK.......................
No comments:
Post a Comment